Headlines News :


Home » » Bukan Cuma Jakarta, Inggris Juga Banjir

Bukan Cuma Jakarta, Inggris Juga Banjir

Written By Unknown on Senin, 26 November 2012 | 03.20

Lebih dari 800 rumah di Inggris dan Wales terendam banjir saat hujan lebat dan angin kencang menerjang wilayah tersebut dan para petugas lingkungan memperingatkan hujan dengan intensitas yang lebih lebat akan turun pada Senin.

Dua orang tewas sejak hujan lebat mulai turun pada Rabu, termasuk seorang wanita yang tewas akibat pohon tumbang di kota Exeter dan seorang pria terjebak di dalam mobilnya saat ketinggian air meningkat di Somerset.

Dalam sebuah pesan Twitter, Perdana Menteri David Cameron menggambarkan peristiwa banjir di wilayah barat daya Cornwall tersebut sebagai kejadian “mengejutkan”, dan berjanji pemerintah “akan membantu memastikan bantuan segera dikirimkan.”

Beberapa bagian desa Millbrook dilaporkan digenangi air setinggi 1,5meter dan 40 rumah telah dievakuasi, ujar seorang wartawan BBC yang tinggal di sana, setelah air bercampur lumpur menyapu desa tersebut pada Sabtu.

Banyak masyarakat yang terputus aksesnya setelah polisi menutup jalan masuk yang tergenang air di Cornwall dan wilayah tetangga Devon.

Di Malmesbury di Wiltshire, bagian barat Inggris, pemilik pub Tom Hudson melihat air berusaha masuk di pintu rumahnya dalam banjir terburuk yang pernah ia rasakan dalam 14 tahun terakhir.

“Ketinggian air sudah cukup tinggi namun saya berusaha menahannya dengan beberapa karung pasir karena hujan yang lebih deras diperkirakan akan terjadi malam nanti,” katanya.

“Beberapa rumah di sebearang jalan telah digenangi banjir dengan ketinggian hampir satu meter, dengan barang-barang mebel mengapung di sejumlah ruangan.”

“Saya sudah berada di sini selama 14 tahun dan ada banjir pada 2000 dan terjadi lagi pada 2007 namun ini yang paling buruk dibandingkan dengan banjir-banjir sebelumnya,” tambahnya
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Kabar Dari Om Zack - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template